Alberto Rodriguez alihkan fokus ke leg kedua kontra Bali United
Rabu,aplikasi bandar togel 15 Mei 2024 16:04 WIB
Jakarta (ANTARA) - Bek Persib Bandung Alberto Rodriguez langsung mengalihkan fokus ke leg kedua kontra Bali United pada Championship Series Liga 1 Indonesia di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (18/5) mendatang. Dikutip dari laman resmi klub, Rabu, Alberto menjelaskan kini timnya memiliki dua hari untuk benar-benar mempersiapkan diri menghadapi leg kedua. "Sekarang harus beristirahat dengan baik untuk memulihkan dan kembali ke kekuatan penuh untuk pertandingan berikutnya," ungkap Alberto. Pada pertandingan leg pertama semifinal Championship Series kontra Bali United, Persib Bandung mampu memaksakan hasil imbang 1-1 dan hasil tersebut menjadi modal penting menatap laga selanjutnya. Sebenarnya Persib Bandung memiliki peluang emas untuk unggul terlebih dahulu lewat tendangan penalti, namun eksekusi David Da Silva dapat digagalkan kiper Bali United Adilson Maringa.
Baca juga: Persib Bandung miliki mentalitas bagus ketika tahan imbang Bali United Meski gagal menciptakan gol dari titik putih, skuad Persib Bandung tidak putus asa dan terus berupaya mencuri keunggulan terlebih dahulu. Selanjutnya Persib Bandung sempat tertinggal terlebih dahulu akibat gol sundulan penyerang Bali United Jefferson Assis pada menit 82. Meski tertinggal, Persib Bandung tak menyerah dan terus berupaya untuk menyamakan kedudukan yang membuahkan hasil pada waktu tambahan babak kedua melalui sundulan David Da Silva memanfaatkan umpan tendangan bebas Ezra Walian. Menurut Alberto, motivasi pemain untuk menang tetap besar meskipun sempat tertinggal dan ia mengatakan, saat itu semua pemain tetap fokus dan tidak mau kalah, hingga David da Silva mencetak gol balasan di menit 90+9. "Saya pikir kami pantas menang. Kami memiliki banyak peluang untuk mencetak gol. Saat mereka mencetak gol kami tetap berjuang keras untuk mendapatkan hasil imbang," tegas Alberto. Selanjutnya Persib Bandung hanya perlu mengamankan kemenangan dengan selisih satu gol pada leg kedua untuk memastikan diri melaju ke partai final Championship Series Liga 1 Indonesia 2023/24.
Baca juga: Persib Bandung tanpa Beckham dan Alberto ketika jamu Persikabo 1973 Baca juga: Alberto yakin Persib raih hasil positif ketika hadapi Barito Putera