thumbshots.net - Berita Hari Ini | Laporan Terkini dari Indonesia dan Duniathumbshots.net - Berita Hari Ini | Laporan Terkini dari Indonesia dan Dunia

ramalan jitu hk: FFI godok sistem pengelolaan liga futsal

FFI godok sistem pengelolaan liga futsal

  • Jumat,ramalan jitu hk 4 Oktober 2024 11:22 WIB
FFI godok sistem pengelolaan liga futsal
Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia (FFI) Michael Victor Sianipar memberikan keterangan kepada awak media setelah kongres luar biasa FFI di Jakarta, Rabu (3/10/2024). ANTARA/Aloysius Lewokeda.
Jakarta (ANTARA) - Federasi Futsal Indonesia (FFI) masih menggodok sistem yang tepat untuk pengelolaan liga futsal sehingga bisa menciptakan kompetisi yang bagus guna meningkatkan prestasi cabang olahraga futsal di Indonesia.

"Apakah perlu (pengelolaan liga futsal) mencontoh apa yang sudah dilakukan sepak bola dan basket, ada entitas sendiri atau mungkin bukan bicara soal entitas tetapi soal pengelolaan liga di dalamnya," ujar Ketua Umum FFI Michael Victor Sianipar di Jakarta, Jumat.

Michael yang baru terpilih sebagai ketua umum baru FFI periode 2024-2028 melalui kongres luar biasa FFI pada Kamis (3/10) menjelaskan, dirinya bersama jajaran pengurus baru memiliki cara pandang terbuka untuk pengelolaan liga ke depan.

Oleh sebab itu, pada rangkaian acara kongres juga diadakan seminar yang menghadirkan berbagai narasumber seperti Direktur Indonesian Basketball League (IBL), Direktur Liga Indonesia Baru (LIB), serta pengelola kompetisi futsal tingkat pelajar.

Dalam seminar itu, kata dia, pihaknya mengumpulkan banyak masukan para ahli dari berbagai bidang maupun cabang olahraga untuk mengevaluasi terkait pengelolaan futsal ke depan.

Ia menjelaskan, dalam pengelolaan liga futsal ke depan, pihaknya juga mengupayakan agar liga semakin ramai dan bisa menjangkau lebih banyak daerah di tanah air.

Baca juga: FFI siapkan timnas futsal uji coba di Thailand jelang AFF 2024

Michael menambahkan, prestasi futsal Indonesia saat ini sudah berkembang pesat dengan ranking timnas yang menempati peringkat ke-28 dunia.

Meskipun secara ranking cukup bagus, kata dia, FFI tidak mau lengah karena negara-negara lain juga terus meningkatkan kemampuan timnas futsal mereka sehingga bisa saja menyalip peringkat timnas futsal Indonesia.

"Salah satu evaluasi kami adalah tidak boleh lengah karena negara-negara lain sedang berbenah serius. Jadi kalau kita sudah merasa Indonesia (prestasi futsal) di Asia Tenggara, di Asia sudah cukup baik, ya kita jangan lupa negara lain juga lagi menggenjot futsalnya," ujarnya.

Michael bersama tim baru dalam kepengurusan FFI yang dipimpinnya tidak ingin merasa cepat puas dengan kemampuan futsal Indonesia saat ini agar bisa meningkatkan prestasi lebih tinggi lagi.

Baca juga: Ketua umum baru FFI inginkan transformasi futsal seperti sepak bola
Baca juga: Michael Victor Sianipar jadi Ketua Umum FFI periode 2024 - 2028

Pewarta: Aloysius Lewokeda
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2024

Suka(248)
Copyright: thumbshots.net - Berita Hari Ini | Laporan Terkini dari Indonesia dan Dunia » ramalan jitu hk: FFI godok sistem pengelolaan liga futsal